01 August 2016

Cara Mudah Mengatasi HP Android Lambat / Lemot

Seiring perkembangan HP Android telah menjadi bagian penting dalam hidup kita, banyaknya fitur dan aplikasinya membuat pekerjaan dan aktivitas sehari-hari menjadi murah seperti : bermain game, browsing, chatting, dll. Sehingga kamupun memilih HP Android yang memiliki spesifikasi yang bagus untuk mendukung itu semua. Namun, mempunyai HP Android dengan spesifikasi yang bagus belum tentu bisa menjamin terhindar dari kondisi Lambat / Lemot. Apalagi jika tidak mengerti dengan system atau cara kerja hp android. Walaupun perangkat ini disebut sebagai hp pintar, namun tetap butuh sentuhan dari si pemakai atau user itu sendiri. Terutama user ibuk-ibuk atau kaum hawa yang sering terbentur masalah ini karena minimnya pengetahuan. Karena menggunakan hp android dikira sama seperti menggunakan hp jadul zaman dulu.

Mohon maaf,bukan bermaksud merendahkan kaum wanita tetapi kebanyakan yang saya temui begitu dan pasti mengeluh sama hp androidnya, padahal baru beli yang tercangggih dan mahal pula



Simak Baik-Baik Cara Mudah Mengatasi HP Android Lambat / Lemot :
  • Menghapus Cache
Cache adalah penyimpanan memori sementara pada perangkat Android.Cache ini akan terus bertambah, jika kamu tidak sering menghapusnya dari memori internal akan menyebabkan kapasitas memory internal terus terkuras sehingga HP Android kamu berjalan lambat.
Caranya :
Masuk ke pengaturan/setting
Pilih manager aplikasi/melihat aplikasi yang terpasang
Klik pada aplikasi trus hapus cache
Atau cara automatis nya bisa menggunakan Aplikasi canggih ini
  • Menggunakan Micro SDHC class 10
Kinerja HP juga dipengaruhi oleh keberadaan Memory Card. Diantara banyak memory card yang terbaik adalah Micro SDHC class 10. Kelebihannya adalah : Transfer dari HP ke Computer lebih cepat atau sebaliknya, Dapat memutar video atau film HD maupun Full HD dengan lancar atau tanpa lag. Mebuka file dan aplikasi menjadi lebih cepat.
Caranya :
Beli sdcard/kartu memory yang baru
Pilih merk yang bagus atau tanyakan kepada penjual
Pilih yang minimal kapasitas/size 16gb
Biasanya yang 16gb sudah jenis SDHC class 10
Atau bisa dilihat kodenya di belakang sdcard
  • Biasakan untuk tidak multitasking
Maksudnya jangan membuka banyak aplikasi secara bersamaan. Seperti membuka game, video, browser, musik, dsb. Karena akan membebani kinerja prosesor dan memori RAM.
  • Jangan gunakan live wallpaper
sebaiknya diganti dengan wallpaper biasa saja.
  • Tidak menggunakan auto rotate
auto rotate merupakan fitur untuk menyesuaikan screen sesuai keinginan kita apakah horizontal atau vertikal. Namun, sebaiknya tidak perlu diaktifkan apa bila tidak sering digunakan karena akan berpengaruh pada kinerja HP.
  • Tidak menggunakan auto brighteness
Auto brighteness adalah fitur untuk mengatur kecerahan layar sesuai dengan keadaan cahaya saat HP digunakan. Fitur ini lebih sering digunakan ketika dalam keadaan gelap tapi sebaiknya tidak perlu diaktifkan karena ketika keadaan gelap kita bisa mengatur secara manual dan jangan terlalu gelap, direkomendasikan seperempat atau setengah saja.
  • Update aplikasi yang penting-penting saja
Biar lebih gampang bisa dengan bantuan aplikasi 9appstore,disini kita bisa pilih aplikasi yang aman untuk diupdate.silahkan install aplikasi 9apps DISINI
Aplikasi yang tidak update juga dapat menyebabkan menurunnya kinerja HP Android, dikarenakan suatu aplikasi memiliki bug. Biasanya perusahaan / orang yang membuat aplikasi tersebut selalu mengurangi bug tersebut dan menyediakan update terbaru. Jadi untuk menjaga peforma HP Android kamu sering-seringlah mengecek update aplikasi kemudian mengupdatenya.
  • Menginstall aplikasi pada memori eksternal
Sebaiknya kamu menginstall aplikasi di memori eksternal dengan begitu memori internal tidak sesak dan dapat di optimalkan untuk kinerja HP Android.
  • Mengganti aplikasi Launcher dengan yang ringan
Tujuan menggunakan Launcher memang untuk memperbagus tampilan. Namun, apabila Launcher yang digunakan justru menambah berat maka akan membuat kinerja HP menjadi lambat. Sangat disarankan untuk menggantinya dengan yang ringan. 
Silahkan Baca Artikel : Aplikasi Launcher Terbaik
  • Aktifkan fungsi system render GPU disaat main game
Caranya,masuk ke setting developer/pengembang, centang pada render GPU. Atau kamu bisa menggunakan tweak,dll. Silahkan kamu baca di Game Booster HD Android By Script Emulator 

Itulah Cara Mudah Mengatasi HP Android Lambat Lemot semoga bermanfaat

BACA JUGA !

Tutorial Android
Tweak Android
Aplikasi
Game
    Movie

    No comments:

    Post a Comment

    Terimakasi atas kunjungan anda,semoga bermanfaat

    Note: Only a member of this blog may post a comment.